Ucapkan:

Hare Krishna Hare Krishna Krishna Krishna Hare Hare Hare Rama Hare Rama Rama Rama Hare Hare

Kamis, 31 Maret 2011

SYARAT MELIHAT KRISHNA

Percakapan Narada dan Raja Pracinabarhi

Śrīmad Bhāgavatam 4.29.38

so 'cirād eva rājarse
syād acyuta-kathāśrayah
śrnvatah śraddadhānasya
nityadā syād adhīyatah

" Wahai yang terbaik di kalangan para raja, orang yang beriman, yang selalu mendengarkan tentang keagungan-keagungan Personalitas Tuhan Yang Maha Esa, yang selalu tekun dalam pengembangan kesadaran Krishna dan tekun mendengarkan tentang kegiatan-kegiatan Tuhan, segera menjadi memenuhi syarat untuk bertemu muka dengan Personalitas Tuhan Yang Maha Esa."

Penjelasan Srila Prabhupada : Kesibukan senantiasa dalam pelayanan cinta kasih rohani kepada Vasudeva berarti mendengarkan tentang keagungan-keagungan Tuhan senantiasa. Prinsip-prinsip bhakti yoga- sravanam kirtanam visnoh smaranam pada-sevanam / arcanam vandanam dasyam sakhyam atma-nivedanam- adalah satu-satunya cara yang memungkinkan dicapainya kesempurnaan. Hanya dengan mendengarkan tentang keagungan-keagungan Tuhan, seseorang diangkat hingga kedudukan rohani.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar